( Wisata Kotaku )
Air terjun Irenggolo, memiliki ketinggian 1200 M dari permukaan laut, dan terletak kawasan Besuki, tepatnya di gugusan lereng gunung Wilis.
.
Aliran air yang mengalir dari tebing-tebingnya yang setinggi +/- 80 Meter itu membentuk undakan-undakan kecil dengan pemandangan alam yang luar biasa indah dan ditambah dengan udara yang dingin dan sejuk. Dan suhu disini biasanya +/- 18 derajat Celsius. Gak nahan utk gak basah basahan, dingin, seger, cathuk'en, ngadegdeg jadi satu bgt. Bisa bantu kalian buat move on juga lho.π.
.
Ada dua jalan untuk menuju ke tempat ini, lewat Mojo atau lewat Semen. Tapi klo pengen memacu adrenalin, Anda bisa lewat Mojo, jalan yg menanjak dan agak menyempit tapi disuguhi pemandangan yg memanjakan mata. Tapi jika Anda mengendarai mobil, lebih baik lewat Semen ajj ya. Jalurnya mulus kok.π
.
Dekat dengan air terjun Irenggolo, terdapat pula air terjun Dolo yang terletak 4 Km dari Irenggolo, dengan ketinggian 90 Meter. Tdk kalah bagusnya lho, tapi gw gempor dikit klo main ke Dolo.π. Pngen di gendong belakang rasanya π.
.
Dan pulang dri Irenggolo yuk mampir ke kampung halaman yangti gw, untuk menyantap makanan ala desa, dan berburu buah2an yg dtanam di halaman Rumah.π. Pantesan temen2 dan sodara dr jauh pd betah klo ikut gw pulangπ. Kopen tur lemuuuuuu.
.
HTM : 15k for 1 motor 2 orang. Hari biasa. ( Tiket ini utk ke 2 Air trjun dan untuk parkirnya juga).
.
HTM : 16k ( Hari libur )
.
Flying Fox : 10k sekali meluncur.π.
.
Nyanyi dulu lah πΆ Sungai sukacitaMu mengalir dalamku, anggur sukacitaMu melimpah dalamku, ku menari dan bersuka, pujiMu di setiap waktu, sbab sungai sukacitaMu Ada dalamku .

Tidak ada komentar:
Posting Komentar